Pimpinan dan Aparatur PA Muara Sabak Tandatangani Pakta Integritas
Muara Sabak | pa-muarasabak.go.id
Selasa (4/10/2022), Sesuai dengan instruksi Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI, Pimpinan dan aparatur Pengadilan Agama Muara Sabak menandatangani Pakta Integritas yang ke 2 pada Tahun 2022. Kegiatan ini diawali pembinaan dan pengarahan yang diberikan oleh Ketua, dan dilanjutkan penandatanganan pakta integritas yang dimulai oleh Wakil Ketua, Hakim, Bagian Kepaniteraan, Bagian Kesekretariatan, dan PPNPN.

Dalam pembinaannya Ketua menyampaikan beberapa poin penting kepada semua aparatur yang hadir. “Pertama, Pimpinan pengadilan harus melakukan pembinaan kepada bawahan, Ketua, Wakil Ketua, Panitera, dan Sekretaris, setiap atasan harus memberikan pembinaan terhadap bawahan” ujarnya. “Kedua, keluar masuk kantor harus dengan izin atasan yang bersangkutan atau atasan langsung” sambungnya.

Ketua juga mengingatkan kembali tentang komitmen dalam membangun Zona Integritas. “Yang berikutnya, pengucapan komitmen membangunan Zona Integritas dari unsur Pimpinan sampai PPNPN” lanjutnya. “Poin yang terakhir, instruksi dari Mahkamah Agung RI setiap pejabat harus mengucapkan, mamahami, dan melaksanakan pakta integritas” ucapnya.

Pada akhir pembinaannya, Ketua mengajak untuk mengingatkan kembali semua aparatur harus menjunjung tinggi integritas. Hal tersebut diperlukan untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat. Kegiatan ini diakhiri dengan foto bersama semua aparatur dengan memegang Pakta Integritas masing-masing yang telah ditandatangani, membentuk posisi dua baris berbanjar.

